Dua Tips Agar Kacamata Awet Dan Tahan Lama

Tips agar kacamata awet dan tidak cepat rusak, jika anda memiliki kacamata berbahan plastik hal pertama yang harus di hindari adalah minyak goreng, nah untuk yang doyan makan makanan berminyak seperti gorengan harus benar-benar ingat jangan sampai terkena kacamata, memang tidak merusak cat. Tapi dampak buruknya minyak yang menempel bisa jadi sarang debu. Apalagi jika yang terkena di bagian yang sulit dijangkau untuk dibersihkan, misalnya bagian lipatan / spring. Kacamata yang kotor, kusam bisa membuat kita malas memakainya, dan bersihkan kacamata minimal satu kali dalam seminggu. 

Tips supaya Kacamata Awet Dan Tahan Lama
Kedua yang harus di hindari adalah cairan kimia yang bisa mengelupaskan cat, seperti tiner dan beberapa pelembam dalam beberapa kasus bisa merusak cat. Khusus untuk kacamata plastik stell ulang / serfis presisi kacamata anda setidaknya 3 bulan sekali, di posting yang akan datang saya akan membuat artikel bagaimana caranya servis kacamata sendiri. Sementara sekian dulu tips singkat menjaga dan melindungi kacamata agar awet digunakan.


NB : Bagaimana pun kuatnya kacamata yang kita pakai, tapi jika tidak kita rawat dan perhatikan, tentunya kacamata akan cepat rusak.